Cara Mendapatkan Backlink Gratis Pinterest

Cara Mendapatkan Backlink  Gratis Pinterest
Salah satu platform yang dapat memberikan kamu backlink secara gratis adalah Pinterest. 

Bahkan tidak hanya backlink saja, tetapi kamu juga akan berpeluang untuk mendapatkan traffic dari platform pinterest ini. 

Bagaimana caranya? mari kita simak penjelasan sederhana berikut ini: 

Sebagian besar blogger yang ada di dunia termasuk blogger Indonesia memanfaatkan platform ini hanya mengincar backlink saja. 

Memang, jejaring sosial Pinterest yang satu ini kurang di minati di Indonesia, tidak tahu apa alasannya, mungkin karena hanya segelintir orang saja yang mengetahuinya. 

Namun, Pinterest sangat populer di kalangan blogger karena dapat memberikan backlink dofollow secara gratis. 

Bisa dikatakan sebagai pengganti Google+ (google plus). Di mana beberapa tahun yang lalu Google telah menghentikan layanannya, sehingga Google+ tidak lagi memberikan backlink secara gratis. 

Untuk itu, Sebagai gantinya, sekarang kamu dapat menggunakan Pinterest untuk membangun backlink yang berkualitas dengan tujuan untuk memaksimalkan SEO di pencarian mesin Google.

Juga sebagai cara dalam mendapatkan traffic tambahan dari Pinterest. Sebagian blogger percaya bahwa backlink adalah faktor penentu peringkat website di Google. 

Benarkah demikian? Seringkali pelaku bisnis melibatkan Pinterest Virtual Pinboard sebagai cara terbaik untuk mempromosikan produk-produk mereka. 

Misalnya, jika kamu menjual barang secara online, mungkin jualan di Fans page Facebook, Toko pedia, Shopee, Bukalapak, Lazada, dan lainnya yang sejenis. 

Nah Untuk menjangkau lebih banyak pelanggan, kamu dapat melakukan promosi melalui platform Pinterest ini. 

Caranyapun sangat mudah, kamu hanya perlu unggah foto barang dagangan kamu di platform Pinterest, kemudian beri nama pinboard dengan kategori produk yang dijual. 

Terutama sisipkan juga tautannya yang nantinya akan mengarah ke toko online, FansPage atau Website. 

Dan yang terakhir, kamu bisa menambahkan judul posting yang berisi kata kunci yang relevan dengan produk kamu. 

Yang nantinya ini akan muncul di google penelusuran web dan penelusuran google image.  

Dengan melakukan promosi seperti ini, kamu akan mendapatkan 2 keuntungan sekaligus. 

Keuntungan yang pertama, foto dagangan kamu mudah ditemukan di penelusuran google image. 

Keuntungan yang Kedua, jika kamu menyisipkan link website kamu, Maka besar kemungkinan website kamu bakal ikut tercipratan peringkat di Google. 

Nah, inilah yang disebut sebagai backlink dan pengaruhnya di mata search engine.

Bagaimana Cara Membangun Backlink dari Pinterest ? (Optimasi SEO Off Page)

Backlink memiliki peran yang sangat penting dalam menerapkan teknik SEO Off Page yang paling efektif. 

Maka tidak heran. Jika sejumlah besar blogger rela melakukan cara apapun termasuk dengan cara membelinya dari penyedia / jasa backlink, saling bertukar link dengan sesama blogger, atau bahkan bersedia menulis artikel di blog orang lain. 

Tentunya semua ada imbalannya mereka diperbolehkan untuk mencantumkan beberapa link eksternal miliknya di dalam konten tersebut. 

Lantas bagaimana cara membangun backlink yang berkualitas dari Pinterest. 

Hal yang perlu di ketahui adalah untuk mendapatkan backlink berkualitas tinggi serta mampu mengangkat prestise website kamu di Google hingga memasuki halaman pertama. 

Penting sekali agar kamu melakukan Claim Website di pinterest. Selain memungkinkan kamu mendapatkan akses ke analitik situs web dan memungkinkan orang lain mengetahui tempat-tempat yang mengandung lebih banyak konten milik mu. 

Claim Website ini juga memiliki pengaruh besar dalam memaksimalkan keberadaan konten di search engine. 

Secara tidak langsung Link yang kamu tanam di dalamnya juga akan merambat ke lantai atas pada halaman hasil pencarian mesin telusur google. 

Mengenai Claim Website, saya tidak akan menjelaskannya secara terperinci disini. Karena pada posting sebelumnya sudah pernah terbahaskan. 

Untuk lebih jelasnya kamu dapat mengetahui dan mempelajari semuanya dengan membaca Cara Claim Website di Pinterest

Sudah punya akun Pinterest? Kalau belum, kamu perlu membuatnya terlebih dahulu. Mari kita cari tahu dan mengenal lebih jauh tentang media sosial pinterest, mulai dari fungsi dan kegunaannya serta cara membuatnya. 

Berikut ini adalah ulasan mengenai Cara Menggunakan dan Membuat Akun Pinterest

Tahukah kamu bahwa membangun backlink di pinterest semudah update status Facebook. Kenapa demikian 

Karena kita tidak perlu bersusah payah untuk membuat artikel panjang lebar seperti pada umumnya jika kita membangun backlink di suatu forum-forum diskusi seperti Kaskus, forum bantuan Google, Kompasiana dan sebagainya. 

Atau bahkan jika kita membangun backlink melalui posting di blog lain. Prosesnya cukup lama, belum lagi kita harus meningkatkan popularitas blog itu sendiri sehingga backlink yang tertanam mampu menghasilkan kualitas tinggi. 

Sementara itu kita masih kuwalahan mengurus blog utama. Sebagai seorang pemula, yakin, beberapa dari kita mungkin mengalami hal yang sama. 

Yaitu terhambatnya kemampuan mengelola blog yang terbatas. Hanya mengurus 1 blog saja lebih sering kita melewatkan rutinitas update artikel setiap minggunya. 

Apalagi mengurus 2 hingga 5 blog atau bahkan lebih, tentu itu sangat merepotkan. Bukankan begitu?  

Dengan, Pinterest kita hanya perlu mengunggah gambar, menambahkan judul, deskripsi, dan kemudian menyisipkan link yang mengarah ke halaman tertentu di situs. 

Sangat mudah dan lebih efisien karena tidak akan membuang banyak waktu. Sehingga kita lebih leluasa untuk fokus memikirkan konten di blog utama.

Demikian cara mendapatkan backlink gratis dari platform Pinterest ini. Semoga bermanfaat untuk kita semua dan bisa menambah pengettahuan serta wawasan kita. Terima kasih atas kunjungannya.

0 Response to "Cara Mendapatkan Backlink Gratis Pinterest"

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak