Hati-hati Penipuan Investasi

Bismillรขhirrahmรขnirrahรฎm. Puji dan syukur kepada Allah subhรขnahu wata’รขla, Tuhan Yang Maha Mengetahui dan Menganugerahkan pengetahuan kepada makhlukNya.

Shalawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada Rasulullah Sallallahu 'alaihi wa sallam yang tidak akan pernah habis teladan terpancar dari diri Beliau sampai akhir masa.

Hati-hati penipuan dengan modus Investasi yang melipatgandakan uang.

Perhatikan gambar berikut :

Banyak ucapan terima kasih, tapi chatbar dikunci. Bagaimana member bisa nulis terima kasih? Yang menulis terima kasih adalah admin grup dengan menggunakan akun Telegram yang dicuri admin!

Perhatikan juga investasi jutaan yang ditawarkan. Hanya dalam tempo 3 jam berlipat ganda 7 - 8 kali lipat. Jika Anda transfer uang Anda, maka tidak akan jembali dan Anda tidak bisa komplain Karena chatbar dikunci.

Penipuan ini bekerja dengan cara berikut,

1. Mencuri akun Telegram. Biasanya penipu (mengaku dari perusahaan Telegram, atau yang lainnya), menelepon atau mengirimkan info japri di WA dan menjebak pemilik akun Telegram agar memberikan PIN (5 angka) yang dikirim oleh Telegram. 

Jika diminta (PIN 5 angka) jangan diberikan apapun alasannya. (Telegram tidak pernah meminta PIN rahasia yang dikirim oleh Telegram). Jika PIN dikirim maka akun Telegram Anda sedang dicurinya.

2. Setelah berhasil mencuri akun Telegram, Penipu kemudian memasukkan semua kontak Telegram ke grup yang sudah disiapkan untuk melaksanakan penipuan investasi.

3. Penipu tidak hanya mencuri satu akun, tetapi banyak akun dan menggunakan aplikasi multiTelegram

4. Penipu mulai memasukkan transaksi investasi palsu, hasil investasi palsu, ucapan terima kasih palsu dan juga testimoni palsu. Bahkan penipu juga menggunakan ungkapan-ungkapan agama untuk menipu. Penipu biasanya tidak beragama dengan benar.

5. Biasanya investasinya besar dan bernilai jutaan. Ada yang pernah tertipu hingga 20juta (benar-benar ditransfer ke penipu) dan duit tidak balik.

6. Untuk menghindari komplain, penipu mengunci chat, sehingga tidak ada member grup yang bisa komplain jika telah tertipu.

Coba bayangkan! Member tidak bisa chat, tetapi ucapan terima kasih dari member sangat banyak. Inilah cara menipu member yang lain. Tentu saja semua ucapan terima kasih berasal dari akun Telegram yang telah dicuri oleh admin grup 

Bagaimana cara mengatasi penipuan ini.

1. Jangan pernah percaya kepada orang yang meminta PIN 5 angka Telegram, karena PIN itu bersifat rahasia dan hanya digunakan jika hendak menambahkan akun Telegram di HP baru atau di komputer dari akun yang sudah ada. Ada banyak trik yang sering digunakan oleh penipu untuk meminta PIN 5 angka tersebut.

2. Jika Anda dimasukkan ke dalam sebuah grup tanpa persetujuan Anda, segera keluar dari grup tersebut.
Bagaimana jika akun Telegram Anda dicuri dan tidak dapat diakses lagi?

1. Uninstall Telegram Anda. Kemudian install kembali.

2. Mendaftar kembali di Telegram (bikin akun Telegram). Dengan nomor yang sama dengan yang telah dicuri (nomor Anda sendiri). Telegram akan mengirimkan PIN 5 angka. Minta agar PIN dikirim melalui SMS.

3. Setelah Anda berhasil membuat akun (lihat gambar di bawah)
- masuk ke bagian Setting (pengaturan)
- klik di bagian privacy and security
- kemudian klik active sessions
- terakhir, klik terminate all other sessions
Lihat gambar berikut,


Langkah 1

Langkah 2


Langkah 3


Langkah 4

Langkah 5

Selesai.
Tolong sebarkan agar banyak orang tidak jadi korban.

Semoga bermanfaat.

0 Response to "Hati-hati Penipuan Investasi"

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar Dengan Bijak